WASPADA Batu Ginjal! Inilah 6 Efek Samping Minum Suplemen Kolagen yang Wajib Kamu Tahu

- 29 Maret 2024, 15:15 WIB
Ilustrasi suplemen kolagen
Ilustrasi suplemen kolagen /Pixabay/Stevepb

Sebuah penelitian yang dipublikasikan di Advances of Urology menunjukkan bahwa asupan berlebihan jenis kolagen tertentu, terutama yang berasal dari sumber hewani bisa meningkatkan risiko terjadinya batu ginjal.

Hal ini terjadi karena tingginya kadar oksalat dan kalsium yang terdapat pada beberapa suplemen kolagen yang dapat berkontribusi pada pembentukan batu di ginjal.

Baca Juga: Bagaimana Efek Minum Kopi saat Sahur Terhadap Kesehatan? Simak Penjelasannya di Sini!

2. Masalah Pencernaan

Meskipun bisa meningkatkan kecantikan dari dalam, suplemen kolagen bisa menimbulkan dampak negatif pada sistem pencernaan.

Beberapa orang mengaku mengalami masalah pencernaan seperti kembung dan bahkan diare setelah mengonsumsi suplemen kolagen.

Gejala-gejala ini mungkin terjadi pada individu dengan pencernaan sensitif dan kondisi lain yang mendasarinya.

3. Hiperkalsemia

Suplemen kolagen sering kali mengandung kadar kalsium yang tinggi. Namun, asupan kalsium yang berlebihan dari suplemen dapat menyebabkan hiperkalsemia, suatu kondisi yang ditandai dengan peningkatan kadar kalsium dalam darah.

Gejala hiperkalsemia antara lain mual, muntah, lemas, dan kebingungan. Hal ini juga dapat berdampak pada kesehatan jantung dalam waktu jangka panjang.

Sangat penting untuk memantau asupan kalsium kamu dan berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi suplemen kolagen.

4. Sakit Kepala dan Pusing

Dalam beberapa kasus, suplemen kolagen dapat memicu sakit kepala dan pusing, terutama bila dikonsumsi dalam dosis tinggi atau oleh individu yang sensitif terhadap bahan tertentu.

Halaman:

Editor: H Prastya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x