Belum Akikah, Bolehkah Berkurban? Ini Jawaban Tegas Buya Yahya

- 27 Juni 2023, 06:53 WIB
Bolehkah kurban jika belum akikah? Ini jawaban tegas Buya Yahya.
Bolehkah kurban jika belum akikah? Ini jawaban tegas Buya Yahya. /YouTube Al Bahjah TV/

LINGKARTANGERANG.COM - Kurban dan akikah pada hakikatnya merupakan ibadah dengan menyembelih hewan. Meskipun tidak sama, orang sering mengaitkan kurban dengan akikah.

Akikah sendiri pada dasarnya dilaksanakan pada saat anak baru dilahirkan ke dunia. Namun tidak semua orang tua dapat melakukannya karena kemampuan finansial.

Oleh karena itu pada masyarakat muslim sering kali timbul pertanyaan di bulan Dzulhijah: Jika belum akikah, bolehkah berkurban? Akikah dulu atau kurban?

Baca Juga: Buya Yahya Jelaskan Waktu Ucapkan Niat Sembelih Hewan Kurban dan Bacaannya

Profesor Yahya Zainal Ma'arif yang dikenal dengan panggilan Buya Yahya mengatakan, pertanyaan di atas sering kali mencuat menjelang Idul Adha. Dia dan para ulama tentu sudah sering menjawabnya. Akan tetapi masih saja ada kesalahpahaman.

Selanjutnya, Buya Yahya kembali menegaskan, hukum kurban dan akikah.

Kurban merupakan sunnah yang pelaksanaannya setelah shalat Idul Adha dan Hari Tasyrik. Setiap orang yang mempunyai kemampuan hendaknya mengerjakan setiap tahun, bukan seumur hidup sekali.

Sementara itu, akikah adalah sunnah yang dilaksanakan orang tua untuk anaknya. Tujuannya, sebagai tanda syukur atas kelahiran anak dan memberikan informasi kepada orang sekitar bahwa si fulan merupakan anaknya.

Baca Juga: Buya Yahya: Hukum Sembelih Hewan Kurban untuk Orangtua yang Telah Meninggal

Halaman:

Editor: Nani Herawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah