Elektron Valensi: Pengertian, Cara Menentukan, dan Contoh Soal

- 26 Juni 2024, 10:15 WIB
Ilustrasi Elektron Valensi yang merupakan salah satu bagian Ilmu Kimia.
Ilustrasi Elektron Valensi yang merupakan salah satu bagian Ilmu Kimia. /Vika Glitter/

LINGKARTANGERANG.COM -  Bagi kamu yang di SMA memilih jurusan MIPA atau IPA pelajaran Kimia yang di dalamnya ada bab Elektron Valensi mungkin tergolong baru, meski dasarnya sudah kamu ketahui sejak masih sekolah dasar.

Uniknya, materi pelajaran ini  saling terkait satu sama lain. Elektron valensi , misalnya berhubungan dengan konfigurasi elektron, tabel periodik, dan sifat unsur.

Jadi, pelajaran ini akan lebih mudah jika kamu memahami materinya sejak awal. Jangan ada yang terlewatkan. Simak terus LingkarTangerang.Com.

Baca Juga: Daebak! Drama Queen Of Tears Raih 3 Nominasi di 2024 Seoul Drama Awards, Simak Kategorinya!

Pengertian Elektron Valensi

Elektron valensi adalah elektron sebuah atom yang berperan dalam pembentukan ikatan kimia. 

Jika elektron tersebut kelebihan, dia akan reaktif dan melepaskannya. Begitu pula jika elektron tersebut kekurangan, dia akan reaktif dan menangkap elektron yang terlepas. Di sinilah kemudian terjadi ikatan ikimia. Atom yang kelebihan dan kekurangan elektron saling melengkapi.

Biasanya elektron yang reaktif tersebut berada pada golongan A. Golongan IA kelebihan 1 elektron berikatan dengan golongan VIIA yang kekurangan 1 elektron, dan seterusnya.

Beberapa buku yang kamu baca mungkin menuliskan bahwa elektron valensi adalah elektron sebuah atom yang berada pada kulit paling luar. Ini dapat kamu tentukan dengan konfigurasi elektron yang sudah kamu pelajari sebelumnya dan akan dibahas sedikit pada pembahasan kali ini.

Pengertian elektron pada kulit paling luar tidak sepenuhnya benar tetapi juga tidak salah. Pengecualian pada unsur golongan transisi, di mana elektron valensi tidak terletak pada kulit terluar. 

Halaman:

Editor: Nani Herawati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah