Inilah Daftar Daerah dengan Biaya Hidup Termurah di Banten, Gak Sampai Rp1 Juta per Bulan!

1 Juni 2023, 08:22 WIB
Daerah dengan biaya hidup termurah di Provinsi Banten /Instagram/pemprov.banten

LINGKARTANGERANG.COM - Banten merupakan sebuah provinsi yang berdiri pada tahun 2000, hasil dari pemekaran wilayah Jawa Barat. Hal ini tertuang dalam Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2000.

Berada di wilayah paling barat Pulau Jawa, Banten memiliki luas 9.160,70 km persegi yang terdiri dari 4 kota, 4 kabupaten, 154 kecamatan, 262 kelurahan, dan 1.273 desa.

Pada Maret 2022, rata-rata total pengeluaran per kapita penduduk Banten adalah Rp1,6 juta. Jumlah tersebut terdiri dari rata-rata Rp830 ribu untuk makanan dan Rp789 ribu bukan makanan.

Baca Juga: PT Merdeka Battery Materials Tbk Buka Lowongan Kerja untuk Penempatan Jakarta, Fresh Graduate Boleh Daftar

Jika dilihat dari rata-rata pengeluaran kapita per bulannya, berikut adalah daftar daerah dengan biaya hidup termurah di Banten, dilansir LingkarTangerang.com dari BPS Banten:

1. Pandeglang

Pandeglang merupakan salah satu kabupaten yang berada di Provinsi Banten.

Dihuni oleh 1,3 juta orang, luas wilayah Kabupaten Pandeglang mencapai 2.746,89 km persegi.

Kabupaten ini merupakan daerah dengan biaya hidup terendah di Banten, di mana rata-rata pengeluaran kapita masyarakatnya hanya mencapai Rp980 ribu per Maret 2022.

Rata-rata pengeluaran bulanan masyarakat Pandeglang untuk makanan adalah Rp569 ribu, sementara pengeluaran bukan makanannya adalah Rp411 ribu.

Baca Juga: Jadwal Acara Tv MNCTV Kamis 1 Juni 2023, Tayang Upin Ipin dan Family 100

2. Serang

Serang merupakan ibu kota Provinsi Banten. Luas wilayahnya adalah 266,74 km persegi dan dihuni oleh 724.552 penduduk.

Kota Serang merupakan daerah dengan biaya hidup terendah kedua di provinsi tersebut.

Pengeluaran rata-rata per kapita masyarakat Kota Serang yakni Rp1,11 juta pada Maret 2022, di mana Rp684 ribu di antaranya adalah pengeluaran untuk makanan dan Rp435 ribu bukan makanan.

Baca Juga: Jadwal acara Tv SCTV Kamis 1 Juni 2023, Tayang FTV Spesial Miss Mendoan Jadi Idaman

3. Lebak

Lebak merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Banten, ibu kotanya terletak di Kecamatan Rangkasbitung.

Kabupaten ini merupakan kabupaten terluas di Banten dengan luas wilayah 3.246,56 km persegi.

Lebak dihuni oleh sekitar 1,4 juta penduduk dengan tingkat kepadatan 430 per km persegi.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Capricorn, Aquarius, dan Pisces Kamis, 1 Juni 2023: Seseorang Mencuri Ide Anda

Daerah ini merupakan daerah dengan biaya hidup termurah di Provinsi Banten setelah Kabupaten Pandeglang dan Kota Serang.

Rata-rata pengeluaran per kapita masyarakat Kabupaten Lebak adalah Rp1,18 juta per bulan.

Jumlah tersebut terdiri dari Rp757 ribu untuk pengeluaran makanan dan Rp428 ribu bukan makanan.***

Editor: H Prastya

Sumber: BPS Banten

Tags

Terkini

Terpopuler