Link Live Streaming BRI Liga 1 Persija Jakarta vs Madura United, Macan Kemayoran Tetap Pede Main di Bali

- 22 Februari 2024, 17:17 WIB
Link live streaming laga Persija Jakarta vs Madura United di Indosiar dan Vidio
Link live streaming laga Persija Jakarta vs Madura United di Indosiar dan Vidio /Facebook/Indosiar Sport/

LINGKARTANGERANG.COM - Berikut ini merupakan artikel yang akan membahas pertandingan BRI Liga 1 antara Persija Jakarta melawan Madura United.

Pertandingan BRI Liga 1 antara Persija Jakarta menghadapi Madura United akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar pada pukul 19.00 WIB.

Laga BRI Liga 1 yang mempertemukan Persija Jakarta dengan Madura United akan disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan streaming di Vidio.

Baca Juga: Memanas! China Sebabkan Kepanikan di Masyarakat Taiwan, AS Beri Peringatan

Link streaming laga Persija vs Madura United akan kami sajikan di akhir artikel.

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll tetap yakin Macan Kemayoran mampu tampil baik meskipun bermain di luar Jakarta.

“Kami bisa bermain di mana saja, kami punya motivasi yang baik meski ini beda jika dibandingkan main di markas sendiri. Saya tidak ingin ada alibi, hasil tidak bagus karena tidak main di Jakarta, saya tidak mau begitu. Kami akan persembahkan permainan yang terbaik. Sewaktu Covid juga tanpa suporter,” ujar Doll saat sesi jumpa pers.

Baca Juga: Apakah Seorang yang Suka Selingkuh Merindukan Mantannya? Simak Jawabannya di Sini

Persija Jakarta juga diharapkan mampu meraih hasil lebih baik di laga malam nanti untuk bisa memperbaiki posisi di Liga 1.

"Ditambah kami mendapat hasil yang tidak bagus di laga perdana tahun 2024. Jadi pada laga melawan Madura United, kami harus melakukan banyak hal lebih baik dari sebelumnya,” terangnya.

Dari segi peringkat, Madura United masih lebih baik dari Persija Jakarta dengan terpaut 4 poin.

Baca Juga: 25 Quotes tentang Kepercayaan dalam Hubungan Percintaan, Bisa Memperkuat Ikatanmu dengan Dia!

Madura United saat ini berada di urutan ke 6 dengan meraih 36 poin. Sementara Persija ada di peringkat ke 9 dengan 32 poin.

Di pertemuan pertama lalu, Laskar Sapeh Kerab mampu meraih kemenangan 2-0 atas Macan Kemayoran.

Inilah link streaming laga BRI Liga 1 antara Persija Jakarta melawan Madura United:

STREAMING: KLIK DI SINI

Disclaimer: Link streaming BRI Liga 1 Persija Jakarta vs Madura United sebagai informasi, LingkarTangerang.Com tidak bertanggung jawab atas kebijakan pembayaran dan kualitas streaming dari aplikasi tersebut.***

Editor: Dwi Novianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah